Guru musik bernama Jennifer
Philp-Parsons ini betul-betul nekat. Ibu tiga anak ini bercinta dengan
dua siswa dari tempatnya mengajar. Bahkan ia sempat bercinta dengan satu
orang siswa itu ketika sang suami sedang tidur.
Perempuan berusia
45 tahun ini bercinta ketika sang suami sedang tidur di lantai atas dan
sebelumnya kedua siswa ini diberi minuman beralkohol. Polisi menduga,
ada siswa pria lain yang menjadi korban sang guru musik.
"Apa yang
dilakukan sang guru adalah zina dan perbuatan yang sungguh memalukan
serta menjijikkan," kata Hakim Francis Gilbert QC di Pengadilan Exeter
Crown Court, Devon, Inggris, seperti dilansir Daily Mail.
Hakim
juga mengatakan sang guru melakukan kejahatan serius karena menggoda
siswa dari tempatnya mengajar demi kepuasan seksnya. “Saat pertama kali
bercinta kamu memberikan minuman keras dan suami kamu berada di lantai
atas. Kamu meninggalkan jejak yang sungguh merusak bagi sebagian orang,”
jelas sang hakim.
Philp-Parsons mengakui tiga kejahatan seksual
karena bercinta dengan pelajar usia 13-17 tahun dalam posisi sebagai
orang yang dipercayai. Suami yang dinikahinya selama 18 tahun ada di
sidang pengadilan ketika sang istri dijatuhi hukuman 30 bulan penjara. (Daily Mail)
No comments:
Post a Comment